Fiat Lux

Sabtu, 04 Juni 2011

Welkam!!

19.10 Posted by Arasy Aziz 1 comment
Well, pertama kali memulai (lagi) blogging, saya hanya ingin mengucapkan kalimat sederhana: Selamat Datang. Selamat datang bagi diri saya sendiri, selamat datang bagi kalian, selamat datang untuk dunia.Nah, blog macam apakah ini?

Sederhananya, saya membuat blog ini untuk berbagi kisah perjalanan saya, seorang backpacker yang relatif masih sangat amatir ini. Kisah ini akan saya tuturkan melalui rangkaian tulisan atau essay foto (walaupun modal untuk kelas fotografi otodidak saya ini hanya sebuah kamera Lomo dan kamera saku, bukan SLR). Cara ini menurut saya sangat menarik sekaligus menantang, dan sejujurnya saya tiru dari majalah kesayangan saya National Geographic.Suatu saat nanti barangkali, saya bisa bergabung dengan mereka.

Dalam posting perdana ini, saya ingin berbagi sedikit cerita. Saya sudah bertekad untuk menjadi bacpacker di bangku kuliah nanti. Namun, karena terjadi kekosongan waktu yang cukup lama setelah UN, maka saya memutuskan untuk memulainya dari sekarang. Hitung-hitung, seribu tahun perjalanan dimulai dari satu langkah kecil kan?Nah, masalahnya karena masih amatir, jadi terkadang budget yang dikeluarkan masih amatir pula dari kacamata bacpacker. Tapi, ini hanya bagian dari proses belajar untuk menjadi profesional. Anggap saja perjalanan awal ini setengah koper setengah ransel.

Finally, selamat menikmati!!

P.S: Sebagai permulaan, saya akan memulai dengan mengulik ibukota negeri ini, Jakarta, dan kehidupan urbannya yang tak pernah mati (walaupun nanti akan kurang lengkap karena Jakarta yang superr luas).  

1 komentar:

  1. Blog ini menginspirasi saya untuk mulai membuat blog... n.. menurut penilaian pribadi... blog ini terbilang cukup menarik konteks yang ditawarkan... so.. gg da salahnya untuk dikembankan lebih lanjut.. siapa tahu bisa ngalahin panduan perjalannya Frommer (kalo gg salah sih frommer... hehe)

    BalasHapus