Fiat Lux

Minggu, 22 Januari 2012

Surabaya : #Penataran

02.58 Posted by Arasy Aziz No comments
Menikmati perjalanan dengan KA Penataran sembari berbagi cerita melalui media sosial Twitter.

Sebuah perjalanan insidental oleh saya (@arasyaziz), @maulanivina dan @Atikazahra8 terjadi pada suatu Sabtu pagi di awal liburan. Dengan niat awal mengunjungi seorang kawan di Tulungagung, kami justru beralih tujuan. Menuju Surabaya menggunakan KA Penataran.

Tiket KA Penataran.
Suasana dalam gerbong KA.
Layaknya perjalanan dengan kereta ekonomi lainnya, kita dipaksa maklum dengan suasana gerbong Penataran yang serba 'semau gue'. Tapi memandang keluar jendela dan sejumlah hal-hal lain kiranya dapat sedikit mengikis pemandangan tersebut. Spot-spot layak simak sepanjang perjalanan 3 jam Malang – Surabaya saya rangkaikan dalam kicauan ber-hashtag #Penataran.

  •  07.00, memulai langkah di Stasiun Malang. #Penataran 
  • Kalau saya tak salah tebak, gunung di ufuk kanan kereta ini adalah Sang Mahameru, puncak tertinggi di Pulau Jawa, berbalut awan. #Penataran 
  • Pengamen berinstrumen lengkap di Lawang menyajikan 'Sepanjang Jalan Kenangan', ada Cello-nya!! #Penataran 
  • Jelang Stasiun Bangil, sejenak manjakan mata oleh kebun Bunga Sedap Malam. #Penataran 
  • 08.30, Stasiun Bangil. #Penataran 
  • Konon Tahu Petis di Stasiun Bangil rasanya juara, pengasongnya datang langsung jadi rebutan! #Penataran 
  • Kereta mulai berderak pelan di atas Sungai Porong, tempat lumpur panas Lapindo dimuarakan. #Penataran 
  • Porong dan Surabaya dihubungkan oleh sebuah commuter line bernama Susi. #Penataran 
  • Lumpur panas Lapindo di kanan kereta, dipisahkan tanggul yang menahan amuk alam sekaligus destinasi wisata baru. #Penataran 
  • 09.08, Stasiun Sidoarjo. #Penataran 
  • Sidoarjo sebagai wilayah komuter Surabaya, sungguh kabur batas antara keduanya. #Penataran 
  •  Masuk Surabaya, bunyi super bising semakin sering mendera. #Penataran 
  • Jelang Gubeng, amati rasa 'cinta' Arek Suroboyo kepada Arema melalui graffiti vandal di dinding kota. #Penataran 
  • Pemandangan khas bantaran rel di metropolitan, rumah kardus. #Penataran 
  •  09.50, Stasiun Gubeng Suroboyo cuk! #Penataran

Dengan berbagi kisah di linimasa Twitter, pejalanan dapat terasa bebeda dan menyenangkan, bukan?

Sekelumit tentang KA Penataran :
KA Penataran merupakan kereta ekonomi yang melayani rute Surabaya – Malang – Blitar atau Surabaya - Malang. Uniknya, kereta api ini berganti nama menjadi KA Rapih Dhoho ketika tiba di Stasiun Blitar dan kemudian berganti melayani rute Blitar – Kertosono – Surabaya # KA Penataran memperoleh nama dari sebuah candi di daerah Blitars # Harga tiket Malang – Surabaya Rp 4000

Catatan :
Awalnya sejumlah tweet menggunakan hashtag #Surabaya , namun demi runtut cerita yang tematik semua tweet diganti menjadi ber-hashtag #Panataran dalam postingan ini.

0 komentar:

Posting Komentar